Keletihan sering melanda kita. Banyak yang
merasa, hari baru separuh dijalankan, tetapi keletihan sudah melanda. Sisa hari
akhirya hanya dilalui begitu saja dengan lesu tanpa semangat. Berikut adalah
beberapa penyebab keletihan. Dengan mengidentifikasi penyebab tersebut, kita
bisa sadari apa yang sebenarnya perlu dilakukan untuk meningkatkan level energi
kita.
1. Membawa kelebihan
lemak
Tanpa kita sadari, lemak berlebih merupakan 'beban hidup' yang kita bawa
ke manapun kita pergi. Bayangkan memiliki 5 kg lemak ekstra, dan pada saat yang
sama tidak memiliki otot yang kuat (karena raga jarang diolah).
2. Mengkonsumsi
makanan yang 'melelahkan'
Makanan gorengan, karena kadar racun yang tinggi di dalamnya, memaksa
tubuh untuk bekerja keras melakukan proses detoksifikasi. Nah, apabila makanan
gorengan ini kita jadikan kebiasaan, maka tubuh kita akan senantiasa merasa
letih karena bekerja tiada henti, walaupun dari luar kita tidak terlihat sedang
beraktivitas tinggi.
3. Kurang tidur
Tidur seringkali diremehkan dan dikorbankan demi masih menjalankan
aktivitas yang kita suka, seperti menonton, ngobrol, atau bahkan masih bekerja.
Seperti battery yang harus di-recharged, sebaiknya sampai penuh (tanpa
berlebihan), tetapi juga jangan sampai hanya setengah. Pernahkah terpikir oleh
kita? Kalau battery sudah habis tetapi masih dipaksakan untuk dinyalakan terus-menerus,
apa yang akan menjadi konsekuensinya pada perangkat tersebut?
Semoga menyadari ketiga hal ini, kita lebih bijak dalam menjalankan
kebiasaan hidup yang lebih tepat. Pilihan ada di tangan kita, dan apabila kita
yang menentukan dan menjalankan pilihan-pilihan tersebut, tidak ada gunanya
menyalahkan orang lain apabila kita harus menerima konsekuensinya. (aderai)
No comments:
Post a Comment