Cegah Jerawat Pada Wajah Berminyak

Tanya: Dokter, saya ingin tanya tips untuk menghilangkan wajah berminyak yang pada akhirnya menimbulkan jerawat. Gimana caranya? Rafael (pria, 18 tahun, Banjarmasin) 

Jawab: 

Pertanyaan yang baik. 

Bagi pemuda seusia Rafael, persoalan jerawat merupakan hal yang umum terjadi. Hasil sebuah penelitian menyatakan bahwa 8 dari 10 remaja mengalami masalah jerawat. Apalagi jika remaja tersebut rajin memencetnya. Bukan kesembuhan yang diperoleh namun jerawatnya makin meradang yang pada akhirnya menjadi sangat mengganggu penampilannya. 

Umumnya jenis kulit kaum pria adalah berminyak yang berarti kelenjar sebaceous pria aktif mengeluarkan minyak atau yang diistilahkan dengan sebum. Jika hal ini tidak ditangani dengan baik, sebum yang bercampur dengan jaringan kulit yang mengelupas (secara normal) serta kotoran/polusi ditambah dengan kuman yang berada di sekitar kita akan menumpuk dan menyebabkan penyumbat saluran keluar kelenjar sebaceous. Itulah yang disebut dengan jerawat. 

Penanganannya 

Pertama, yang perlu dilakukan adalah mengobati jerawatnya. Tentu hal ini perlu ditangani oleh dokter. Setelah itu lakukan perawatan rutin agar jerawat tidak mudah tumbuh lagi, seperti: 

1. Rajin membersihkan wajah dengan sabun. Jangan menggunakan sabun biasa tapi gunakan face wash yang khusus untuk wajah berminyak. Pilihlah face wash yang berdasarkan air (water based), bukan minyak (oily based)

2. Kalau perlu menggunakan after shave, gunakanlah after shave yang mengandung pelembab sehingga bisa menjaga kesehatan kulit agar tidak kering. 

3. Lakukan scrubbing (proses mengangkat kulit-kulit mati) secara rutin 1 - 2 minggu sekali. 

Untuk kesehatan keseluruhan, ada saran tambahan, seperti: 

1. Jangan merokok, karena asap rokok merupakan salah satu hal yang bisa memicu timbulnya jerawat. 

2. Minum air putih minimal 2 liter per hari. 

3. Kurangi makanan berminyak ataupun pedas. 

4. Perbanyak konsumsi sayur dan buah-buahan agar bisa melancarkan proses buang air besar (BAB). Frekuensi BAB yang baik adalah minimal 1 kali per hari. 

5. Tidur cukup, minimal 7 - 8 jam per hari. 

Jika hal-hal di atas sudah dilakukan (setidaknya sudah merasa melakukannya) dan jerawat masih timbul juga, saatnya meminta bantuan tenaga ahli. Dokter bisa lebih detail memberikan saran yang spesifik sesuai dengan kondisi Rafael (jenis kulit, kebiasaan, dan sebagainya). 

Semoga bermanfaat dan jerawat tidak rajin tumbuh di wajah Rafael. 

dr Lalan Melia, Dipl. CIDESCO 

(intisari-online)


SUPLEMEN PENDUKUNG : 









No comments:

Post a Comment

 

PENCARIAN


Kenapa Harus Obat Peninggi Badan Tiens

Obat Peninggi Badan Grow Up VS Obat Peninggi Badan Tiens

Powered by Blogger.